Serangan Ini Penyebab Website Down Segera Ketahui Cara Cegahnya
Cyber Army Indonesia | 14 March 2025
thumbnail blog

Website yang mendadak down dan tidak dapat diakses, mungkin penyebabnya dari serangan siber ini dikenal DNS Flooding. DNS Flooding dapat mengancam stabilitas layanan online perusahaan, karena dapat membuat website atau aplikasi tidak dapat diakses dalam waktu yang lama, hal ini dapat merugikan finansial dan reputasi bagi perusahaan.Yuk, kenali serangan siber ini untuk dapat  mencegah sebelum terlambat.

Mengenal Tentang Dns Flooding

DNS Flooding  adalah jenis serangan DDoS (Distributed Denial of Service) yang menargetkan DNS Server dengan cara membanjiri server dengan permintaan palsu dalam jumlah besar. Serangan ini mempunyai tujuan untuk membuat server menjadi kewalahan sehingga tidak dapat menangani permintaan user yang sah, mengakibatkan website menjadi sangat lambat atau tidak dapat diakses.

Akibatnya?
Website Perusahaan menjadi down, sehingga tidak dapat di akses, dan bisnis harus menanggung kerugian yang sangat besar.

Kenali Cara Kerja DNS Flooding

Langkah-langkah yang dilakukan attacker untuk melakukan DNS Flooding ke Server korban:

  1. Penyerang mengirimkan permintaan palsu dengan menggunakan botnet atau jaringan komputer yang telah terinfeksi untuk kirimkan ribuan sampai jutaan permintaan DNS ke server korban secara bersamaan. Permintaan ini berupa DNS Query palsu atau telah dimodifikasi agar terlihat sah.
  2. DNS Server menjadi kewalahan karena mencoba untuk menjawab setiap permintaan yang masuk, tetapi karena volumenya sangat besar sampai overload. Akibatnya, server tidak dapat memproses permintaan dari pelanggan yang asli.
  3. Website tidak dapat diakses: Karena server DNS tidak dapat merespons permintaan, sehingga pengguna tidak dapat mengakses website atau layanan online tersebut.

Dampak DNS Flooding Bagi Perusahaan

DNS Flooding punya dampak yang serius untuk bisnis dan operasional perusahaan, berikut ini ada beberapa dampaknya yaitu:

  1. Downtime website dan layanan online : Website tidak dapat diakses pengguna, berakibat kehilangan pengunjung dan pelanggan.
  2. Kerugian finansial : Server down mempengaruhi transaksi online menjadi terhenti, sehingga perusahaan harus kehilangan pendapatan. Selain itu, banyaknya biaya perbaikan dan mitigasi serangan.
  3. Rusaknya reputasi dan kepercayaan publik : Kepercayaan pelanggan menurun disebabkan server down. Reputasi perusahaan menjadi tercoreng.
  4. Peluang eksploitasi kerentanan lain : Serangan ini digunakan untuk pengalihan perhatian, sementara itu, tim Cyber Security sedang sibuk, sedangkan peretas bisa melakukan serangan berikutnya, seperti pencurian data atau sisipkan malware.

Cara Melindungi Website dari DNS Flooding

Untuk melindungi server dari serangan DNS Flooding, ikuti langkah-langkah berikut: 

  1. Gunakan DNS Protection Services untuk blokir lalu lintas mencurigakan secara otomatis.
  2. Manfaatkan CDN (Content Delivery Network) agar lalu lintas tidak berpusat pada satu server.
  3. Lakukan Load Balancing untuk distribusikan beban ke beberapa server agar tidak overload.
  4. Monitoring data breach secara real-time untuk deteksi dini dan mencegah serangan hanya di www.darkradar.io.


➡️Uncover Hidden Threat with DarkRadar.io!

Solusi Cyber Security apa yang Anda butuhkan?

CyberAcademy Platform

Cybersecurity Education Platform

www.cyberacademy.id
Bug Bounty Platform and Penetration Testing

Bug Bounty Platform and Penetration Testing

app.cyberarmy.id
Automated Security Testing Platform

Automated Security Testing Platform

www.helium.sh
Phishing Simulation Attack

Phishing Simulation Attack

www.cyberphishing.id
Cybersecurity Compliance Management Platform

Cybersecurity Compliance Management Platform

www.datasecured.io
Cyber Threat Intelligence Platform

Cyber Threat Intelligence Platform

www.darkradar.io

Jangan lupa Follow akun media sosial Cyber Army Indonesia berikut ya sob!